Tulungagung, (dNusa.id) – Hari kedua pendaftaran calon bupati (Cabup) dan calon wakil bupati (Cawabup) Tulungagung turut diramaikan oleh pasangan Gatut Sunu – Ahmad Baharudin atau yang biasa disebut Gabah pada Rabu (28/8/2024). Pasalnya, pasangan Gabah mulai resmi mendaftar ke KPU Tulungagung dengan diusung tiga parpol.
Saat dimintai keterangan, Gatut Sunu Wibowo mengatakan rasa terimakasihnya terhadap dukungan yang diberikan masyarakat Tulungagung dan parpol pengusung. Dirinya bersama Ahmad Baharudin bisa melenggang mendaftar ke KPU Tulungagung setelah menerima rekom dari Partai Gerindra.
Pencalonan dirinya sebagai Cabup dan didampingi Ahmad Baharudin sebagai Cawabup ini juga didukung tiga parpol parlemen seperti Partai Gerindra, Golkar, dan PKS. Selain itu, pihaknya mengklaim juga didukung parpol non parlemen meliputi PKN, Partai Ummat, Partai Garuda hingga Partai Perindo.
“Alhamdulillah hari ini kami bisa mendaftar, kami ucapkan terimakasih banyak atas dukungan masyarakat dan parpol pendukung yang sudah memberikan dukungan agar kami bisa mendaftar ke KPU Tulungagung,” lata Gatut Sunu Wibowo, Rabu (28/8/2024).
Selama proses pendaftaran, ungkap Gatut, semua prosesnya berjalan lancar tanpa adanya kendala sedikitpun, dimana berkas pendaftaran dan persyaratannya juga sudah diserahkan ke KPU Tulungagung. Pihaknya juga tidak menerima pengembalian berkas persyaratan dari KPU Tulungagung, yang berarti sudah lengkap.
Dengan diusung tiga parpol parlemen dan empat parpol non parlemen ini, pria yang juga sebagai mantan Wakip Bupati Tulungagung itu optimis bisa melenggang mulus memenangkan Pilkada 2024 di Tulungagung. Maka, pihaknya meminta dukungan setiap golongan masyarakat agar bisa menang pada pilkada ini.
“Tak lupa saya juga sampaikan permohonan maaf kami, jika selama perjalanan kami tadi dari rumah hingga kantor KPU Tulungagung sempat mengganggu warga masyarakat Tulungagung,” pungkasnya.
Sementara itu, Ahmad Baharudin menyebut jika pihaknya belum merinci akan mengusung program unggulan apa saja lantaran tengag fokus melengkapi persyaratan pendaftaran. Namun pihaknya memastikan jika akan membuat masyarakat Tulungagung lebih makmur, aman dan damai.
Meski pihaknya baru saja dilantik sebagai anggota DPRD Tulungagung periode 2024 – 2029, dirinya mengakui jika akan mengikuti aturan yang berlaku. Hal ini berarti, dirinya juga sudah mengajukan surat pengunduruan dirinya sebagai anggota DPRD Tulungagung dan akan fokus memenangkan Pilkada 2024.
“Setelah pendaftaran akan kita sampaikan program dan lainnya, semua syarat persyaratan sudah terpenuhi. Pengunduran diri saya dari anggota DPRD Tulungagung juga sudah saya sampaikan,” pungkasnya.



GIPHY App Key not set. Please check settings